Senin, 08 April 2013

Verizon Wireless Pasarkan LG Lucid 2 4G LTE Gratis

tu tahun setelah kehadiran LG Lucid, baru-baru ini Verizon Wireless dikabarkan telah kembali memasarkan sekuel lini Lucid terbarunya yaitu LG Lucid 2 4G LTE untuk pertama kalinya.

Bagi pengguna smartphone baru atau pengguna awam, LG Lucid 2 ini dibekali oleh fitur Starter Mode yang sanggup menampilkan user interface dengan tampilan yang lebih disederhanakan dengan lima kemudahan untuk mempelajari penggunaan layar home yang berisi widget pre-set seperti My Apps, My Contact dan My Settings. Sedangkan bagi pengguna yang familar dengan pengoperasian perangkat berbasis Android, bisa langsung memilih Standard Mode.


Ponsel berbasis Android 4.1.2 Jelly Bean ini dibekali oleh fitur layar sentuh kapasitif 4.3 inci QHD IPS, processor dual core Qualcomm Snapdragon S4 1.2GHz, RAM 1GB, kamera utama berkekuatan 5 Megapixel yang mampu merekam video 1080p Full HD dan lain-lain. Selain Video Editor dan Video Wiz yang sanggup mengubah ponsel menjadi studio pengeditan mini, LG Lucid 2 ini juga dilengkapi dengan beberapa fitur unik LG lainnnya termasuk QuickMemo yang memungkinkan pengguna untuk mengcapture screenshot dan menggunakan jari untuk menambahkan komentar dan gambar.
Tak hanya itu saja, handset ini juga menawarkan opsi penggunaan wireless charging. Dan bagi pengguna berminat, akan dikenakan biaya sebesar 39,99 USD (389 ribuan rupiah) untuk sebuah perangkat wireless charging battery cover (dan juga wireless charging pad).
Dan seperti halnya LG Optimus F5 sebelumnya, LG Lucid 2 ini juga telah dipasarkan secara gratis dengan penawaran kontrak 2 tahun.


Selengkapnya..
 

Berita Terbaru (Teknologi Informasi) Copyright © 2011 | Template design by O Pregador | Powered by Blogger Templates Edited by Sayyidina |